News

Nestlé Indonesia: Produk yang Diproduksi secara Lokal Aman Dikonsumsi

14 Jan 2026 by Author
photo

Jakarta, Senin 12 Januari 2026- Nestlé Indonesia menyatakan bahwa produk mereka yang diproduksi di Indonesia aman untuk dikonsumsi

Dalam siaran persnya pada hari Jumat lalu, perusahaan menyatakan jika seluruh produk yang dipasarkan oleh Nestlé Indonesia aman untuk dikonsumsi

“Seluruh pabrik Nestlé Indonesia tidak terdampak oleh isu ini, dan seluruh produk yang diproduksi secara lokal dapat dipastikan keamanannya. Produk impor yang dipasarkan oleh Nestlé Indonesia juga telah memenuhi standar keamanan dan mutu yang berlaku, yang telah dipastikan melalui pengujian yang komprehensif,” bunyi pernyataan tersebut, dikutip dari laman resmi perusahan

“Nestlé Indonesia senantiasa berkomitmen untuk menerapkan standar mutu tertinggi serta menyediakan informasi yang jelas dan transparan kepada para orang tua dan masyarakat luas,” tambahnya

Masyarakat dianjurkan menghubungi nomor bebas pulsa 0800 182 1028, atau melalui email nestle.indonesia@id.nestle.com jika ada pertanyaan lebih lanjut

Diketahui Nestlé yang berpusat di Swiss, melakukan penarikan produk susu formula bayi, mencakup sejumlah batch produk nutrisi bayi seperti SMA, BEBA, dan NAN, setelah mendeteksi adanya cereulide-racun yang dapat menyebabkan penyakit bawaan makanan, termasuk gejala muntah

Sementara itu BPOM RI mengatakan telah menindaklanjuti informasi terkait penarikan susu formula bayi produksi Nestlé yang berpotensi terkontaminasi racun

baca juga: BPOM Tindaklanjuti Info Penarikan Susu Bayi Nestle Terkontaminasi Racun

“BPOM sudah berkoordinasi dengan lembaga pengawas lain dan telah melakukan penelusuran,” kata Humas BPOM pada hari Minggu (11/1), dikutip dari Bloomberg Technoz

Scroll to Top